ANALISIS KAPASITAS BEBAN LENTUR DAN DAKTILITAS BALOK BETON BERTULANG DENGAN PENAMBAHAN VARIASI PANJANG PET POLYESTER FIBER PLASTIC

Authors

  • Mochamad Arief Rachman Hakim Staff Ruang Baca Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Brawijaya
  • Ari Wibowo
  • Bhondana Bayu Brahmana K

Abstract

Balok beton bertulang merupakan kombinasi antara beton dan tulangan baja. Balok beton bertulang ketika diberi beban terpusat ditengah bentang akan mengalami gaya tekan pada serat atas yang ditahan oleh beton dan gaya tarik pada bagian bawah yang ditahan oleh tulangan baja. Akibat adanya gaya tarik maka balok akan mengalami retak yang dapat menyebabkan keruntuhan. Oleh karena itu banyak inovasi yang dilakukan untuk menambah kekuatan balok beton bertulang. Salah satunya ialah penambahan fiber yang dipasangkan sejajar dengan bagian atas tulangan baja untuk menahan gaya tarik pada beton bertulang.

Benda uji pada penelitian ialah balok dengan dimensi 20 x 15 x 120 cm . Tulangan baja yang digunakan D10 untuk tulangan utama dan Ø8 untuk tulangan sengkang. Kuat tekan beton rencana sebesar 20 MPa pada umur 28 hari. Fiber yang digunakan ialah PET Polyester Fiber Plastic dengan lebar 3 cm dan tebal 0,2 cm serta variasi panjang 15 cm, 30 cm dan 45 cm.

Berdasarkan hasil pengujian, didapatkan nilai beban lentur balok beton bertulang PET Polyester Fiber Plastic 45 cm lebih baik daripada balok Normal 1 dan 2 (naik 4,9% dan 2,86%). Sedangkan nilai daktilitas kurvatur yang paling besar didapatkan pada balok beton  dengan penambahan  PET Polyester Fiber Plastic panjang 45 cm sebesar 8,32 rad/m. Nilai daktilitas perpindahan paling besar pada balok dengan penambahan PET Polyester Fiber Plastic panjang 30 cm sebesar 4,54. Sehingga dapat disimpulkan penambahan  PET Polyester Fiber Plastic pada balok beton bertulang tidak menambah kapasitas beban lentur dan daktilitas  secara signifikan, diharapkan untuk penelitian selanjutkan dapat menambah ketebelan fiber atau menambah jumlah lapis fiber yang digunakan.

 

Kata kunci :    Balok beton bertulang, PET Polyester Fiber Plastic, beban lentur, daktilitas.

Published

2020-12-29

Issue

Section

STRUKTUR (STRUCTURE)