ANALISIS PENGARUH BENTUK PENAMPANG DAN VARIASI DIMENSI KOLOM TERHADAP SIMPANGAN YANG TERJADI PADA GEDUNG BERTINGKAT

Authors

  • Yusuf Wardhana Staff Ruang Baca Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Brawijaya
  • Christin Remayanti
  • Bhondana Bayu B.K.

Abstract

Kolom merupakan struktur tekan yang memegang peranan penting dari suatu bangunan. Maka dari itu
diperlukan analisis mengenai pemilihan kolom pada suatu bangunan. Pada analisis digunakan gedung
10 lantai dengan luas 324 m2. Variasi bentuk penampang kolom yang digunakan adalah kolom persegi
dan lingkaran. Untuk variasi dimensi kolom dibedakan menjadi 2 yaitu gedung menggunakan dimensi
kolom yang tetap dari lantai 1 sampai 10 dan gedung yang menggunakan dimensi kolom yang semakin
tinggi lantai maka semakin kecil dimensi kolomnya. Metode analisis yang digunakan untuk mencari
simpangan pada gedung adalah metode respon spektrum yang berdasarkan dengan peraturan SNI
1726:2019. Hasil analisis didapatkan bahwa yang mempengaruhi hasil simpangan yang terjadi pada
gedung bertingkat adalah besarnya luas penampang pada kolom yang dipakai. Selain itu, berat bangunan
juga merupakan salah satu faktor besarnya simpangan yang terjadi pada gedung bertingkat.
Kata Kunci: Kolom, Variasi, Simpangan.

Published

2021-12-13

Issue

Section

STRUKTUR (STRUCTURE)